Main Sampai Peluit Akhir: Teladan Iman Sejati
Worship Music for Reflection
GMS Live | Mimpi dan Penglihatan
Shalom Genters, Salam semangat dan sukacita selalu
tuhan yesus sayang kamu
- Ada satu kisah menarik nih, Khususnya buat kamu2 yang suka dengan dunia sepakbola
Pada tanggal 5 Februari 2023, Christian Atsu mencetak gol kemenangan untuk tim sepak bolanya dalam sebuah pertandingan di Turki. Pemain bintang ini belajar bermain sepak bola sejak usia kanak-kanak, berlari dengan kaki telanjang di negara asalnya, Ghana. Christian adalah seorang pengikut Kristus, dan ia pernah berkata: “Yesus adalah hal terbaik yang pernah terjadi dalam hidup saya.” Ia sering memuat ayat-ayat Alkitab di media sosial, tidak malu-malu menunjukkan imannya, dan mewujudkan iman itu dengan mendanai sekolah bagi anak-anak yatim piatu. Sehari setelah ia mencetak gol kemenangan itu, gempa bumi yang dahsyat mengguncang kota Antakya, yang pada masa Alkitab disebut Antiokhia. Gedung apartemen yang dihuni Christian runtuh, dan ia pun berpulang ke rumah Bapa Sedih rasanya menerima realita ini. Namun yang namanya kematian memang menjadi misteri bagi kita, karena kita tidak tahu kapan datangnya. Tetapi yang perlu kita tanamkan dalam hati dan pikiran kita adalah bagaimana kita menghidupi iman percaya ini setiap waktu. Selama kita masih hidup kita harus menjadi teladan iman. .
Ayat Hari Ini
"Dalam iman mereka semua ini telah mati sebagai orang-orang yang tidak memperoleh apa yang dijanjikan itu, tetapi yang hanya dari jauh melihatnya dan melambai-lambai kepadanya dan yang mengakui, bahwa mereka adalah orang asing dan pendatang di bumi ini." (Ibrani 11:13)
Refleksi Pribadi
- Apakah hidupku sudah mencerminkan iman yang teguh kepada Tuhan?
- Bagaimana aku bisa menjadi teladan iman bagi generasi berikutnya?
- Apa langkah konkret yang bisa aku lakukan untuk menghidupi imanku setiap hari?
Mari gunakan hari-hari hidup kita untuk mewartakan iman, dan menjadi berkat bagi semua orang yang kita jumpai. Amin!